PERHATIAN!...Hati-hati terhadap penipuan. Hindari Lowongan Kerja yang meminta Anda Transfer Sejumlah uang | Jika menemukan bisa dipastikan hal tersebut adalah penipuan

Tuesday, January 17, 2017

Cara Daftar Loker Karir BCA Secara Online (SMA Bisa)

Cara daftar lowongan kerja di BCA-Selamat pagi berhubungan banyak yang meminta bagaimana cara mendaftar loker di bank BCA, maka dengan ini "Info Lowongan Kera Bank" membuat postingan bagaiamana cara daftar loker karir BCA Secara Online.

cara daftar loker bca online
sumber: wikipedia

PT Bank Central Asia Tbk (BCA) adalah bank swasta terbesar di Indonesia. Bank ini didirikan pada 21 Februari 1957 dengan nama Bank Central Asia NV dan pernah menjadi bagian penting dari Salim Group. Sekarang bank ini dimiliki oleh salah satu grup perusahaan rokok terbesar di dunia, Djarum (wikipedia).

Mengapa harus mencoba mendaftar di Bank BCA?


Enaknya mendaftar di situs bca adalah, karena pihak Bank BCA menyediakan lowongan kerja untuk para pelajar SMA, Fresh graduate non pengalaman, dan profesional, so kamu tidak perlu takut jika baru lulus studi dengan minim pengalaman.

Baca juga: cara mendaftar loker di Bank BTN secara online

Berikut cara daftar loker karir BCA;

  • Masuk ke situs karir.bca.co.id
  • Scrool ke bawah
  • Pilih kategori yang sesuai dengan keadaan kamu pada bagian "Start Your Career @BCA Now"
  • Jika belum ada lowongan kamu tetap bisa mengirim resume/berkas pada bagian kanan dengan klik link "General Application"
  • Untuk lebih jauh lihat gambar berikut ini;
sumber: situs bca

Contoh; Mendaftar Status Sebagai Pelajar


Jika kamu masih berstatus anak SMA, kamu bisa mendaftar dengan cara;

  • Klik link "Magang Bakti BCA disini"

Magang

Bagi Anda lulusan SMA/SMK ataupun diploma, program magang ini adalah pilihan yang tepat. Anda akan mendapatkan pengetahuan penting mengenai dunia perbankan serta pengalaman dengan bekerja bersama melalui bimbingan rekan kerja dan atasan Anda.Mari bergabung bersama kami melalui program magang ini (sumber; Web BCA).

Di program Magang Bakti, Anda akan mendapatkan pengalaman di bidang operasional perbankan dan ilmu lainnya yang akan menunjang Anda untuk menjadi seorang yang profesional. Bagi Anda yang tertarik untuk menjadi bagian dari Magang Bakti, tersedia dua posisi, yaitu Customer Service dan Teller.  Jadilah bagian dari kami untuk menggapai impian Anda melalui tahapan proses seleksi, yaitu Seleksi Administrasi, Walk in Interview, Psikotes, Wawancara User, dan Tes Kesehatan (sumber: web BCA).

  • Jika sudah, Klik "Cari Posisi Untuk Magang Bakti"

sumber: situs BCA

Jika sudah, maka kamu akan di bawa pada halaman posisi magang bakti, disana kamu bisa mencari lokasi yang ada di daerah kamu, posisi, tanggal pembukaan dan tanggal penutupan.

jadwal loker bank BCA
catatan: jadwal ini disesuaikan dengan kapan anda mengaksesnya

Cara untuk jabatan Fresh graduate dan profesional hampir sama, hanya jabatan saja yang beda, kamu bisa mencobanya sendiri.

Nah, mudah bukan!.

Oke demikianlah postingan kali ini tentang bagaiamana cara daftar loker BCA terbaru dari kami, semoga postingan ini bisa membantu kamu yang sedang mencari lowongan kerja terutama di sektor perbankan.

Jika dirasa bermanfaat silahkan shere ke teman, atau komunitas kamu ya, salam sukses buat kita, aamiin.

No comments:

Post a Comment